•
Visi dan Misi IFAC
Misi IFAC adalah melayani kepentingan umum dengan
menyumbang pengembangan, pengadopsian, dan penerapan standar serta petunjuk
internasional yang bermutu tinggi, menyumbang pengembangan organisasi
profesional akuntansi dan akntor akuntan, dan kepada praktik-praktik bermutu
tinggi oleh akuntan profesional.
Visi IFAC adalah profesi akuntan global diakui
kepemimpinannya dalam nilai-nilai luhur dalam mengembangkan organisasi, pasar
uang, pasar modal dan perekonomian yang kuat dan berkesinambungan.
IFAC mempunyai beberapa badan pembuat standar (Independent
Standard-setting boards) seperti :
•
The International Auditing and
Assurance Standard Board (IAASB)
•
The International Accounting
Education Standards Board (IAESB)
•
The International Ethics Standards
Board for Accountants (IESBA)
•
The International Public Sector
Accounting Standard Boards (IPSASB)
Semua badan pembuat standar yang independen mempunyai
Consultive Advisory Group yang memberikan sudut pandang kepentingan umum, dan
terdiri atas masyarakat luas.
Himpunan pernyataan IFAC terdiri dari :
- International Standards on Auditing (ISAs) diterapkan atas informasi audit keuangan masa lalu (historical financial information)
- International Standards on Review Engagements (ISREs) yang diterapkan Review atas informasi keuangan masa lalu (Review of historical financial information)
- International Standards on Assurance Engagements (ISAEs) yang diterapkan dalam penugasan asurans yang berkenaan dengan bukan hal-hal informasi keuangan masa lalu.
- International Standards on Related Service (ISRSs) perikatan kompilasi, perikatan yang menerapkan prosedur yang disepakati dan perikatan lainnya terkait yang ditetapkan IAASB
International Standards on Quality
Controls (ISQCs) yang ditetapkan semua jasa dalam lingkup
ISAs, ISAEs, dan ISRSs
Ada 5 pokok bahasan pernyataan IFAC diantaranya :
- Audits of Historical Financial Information (Audit atas informasi keuangan historis)
- Audits and Review of Historical Financial Information (Audit dan review atas informasi keuangan historis)
- Assurance Engagements other than Audits or Review of Historical Financial Information (penugasan asurans yang buka merupakan audit atau review atas informasi keuangan historis)
- Related Services (jasa-jasa terkait)
- International Standards on Quality Controls (atandar internasional mengenai pengendalian mutu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar